04 January 2014

Kembara ke Danau Toba

 
 



Danau Toba adalah sebuah danau gunung berapi dengan ukuran panjang 100 kilometer dan lebar 30 kilometer yang terletak di Wilayah Sumatera Utara, Indonesia. Danau ini merupakan danau terbesar di  Asia Tenggara. Di tengah danau ini terdapat sebuah pulau gunung berapi bernama Pulau Samosir.

Diperkirakan Danau Toba terjadi saat ledakan sekitar 73,000-75,000 tahun yang lalu dan merupakan letusan supervolcano (gunung berapi super) yang paling baru.  Debu vulkanik yang ditiup angin telah menyebar ke separuh bumi, dari Cina sampai ke Afrika Selatan. Letusannya terjadi selama 1 minggu dan lontaran debunya mencapai 10 km di atas permukaan laut.

Kejadian ini menyebabkan kematian dan kemusnahan yang besar pada dunia masa tersebut. Menurut beberapa bukti DNA, letusan ini juga menyusutkan jumlah manusia sampai sekitar 60% dari jumlah populasi manusia bumi saat itu, yaitu sekitar 60 juta manusia.  Tekanan ke atas oleh magma yang belum keluar menyebabkan munculnya Pulau Samosir. (sumber dipetik daripada Wikipedia)









Pemandangan dari Parapat... Bot sentiasa berulang alik dari Parapat ke Pulau Samosir yang terletak di tenganh-tengah Danau Toba.
Memancing dari Danau Toba International Cottage

Air Terjun Si Piso-Piso

Pemandangan Danau Toba dilihat dari kawasan air terjun Si Piso Piso